Kalseltoday.com, Banjarmasin - Ka.kanwil Kemenag Prov.Kalimantan Selatan, H.Muhammad Tambrin, M.M. Pd, shalat subuh berjama'ah dan memberikan sambutan pada rangkaian acara Bimas Islam Kemenag RI dengan Delegasi Majelis Hukama Muslimin Indonesia serta BKM (Badan Kesejahteraan Masjid).

Acara  di lanjutkan dengan kultum dari Syeikh Muhammad Sayyid  Sulaiman Abdul Qadir Bersama Syeikh Syarif Abdul Waris  Mahmud Ali  dari Universitas Al - Azhar Mesir di sambung Shalat Isyraq berjamaah di mesjid Nurul Ishlah Kota Banjarmasin, minggu, (17/03/2024).

Dalam hal  tersebut, Kementerian Agama menjalin kerja sama dengan Majelis Hukama Muslimin (MHM) dalam program Syiar Ramadan 1445 H dan Persaudaraan Manusia. 

Menurut keterangan,  H.Muhammad Tambrin, M.M. Pd, Kementerian Agama menjalin kerja sama dengan Majelis Hukama Muslimin (MHM) dalam program Syiar Ramadan 1445 H dan Persaudaraan Manusia. 

"Program pengiriman dai dan qari dari Al-Azhar Asy-Syarif, Kairo Mesir ini juga melibatkan Badan Kesejahteraan Masjid (BKM), pusat dan daerah." Terang H.Thamrin.

"Ada enam penceramah dan ahli Al-Qur'an dan Hadis yang didatangkan dari negeri piramida, Adapun yang hadir untuk wilayah Kalimantan Selatan yaitu ada 2 orang, Syekh Muhammad Sayyid Sulaiman Abdul Qadir dan Syeikh Syarif Abdul Warits Mahmud Ali dari Universitas Al- Azhar Mesir." Tutupnya. (@DW)