Bupati Tanah Bumbu Hadiri Penutupan Indonesia Fire and Rescue Challenge ke-20


Kalseltodaytoday.com, Tanah Bumbu -  Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) Zairullah Azhar menghadiri upacara penutupan ke-20 Indonesia Fire and Rescue Challenge (IFRC) pada hari Senin (11/9/2023). Acara prestisius ini, yang diselenggarakan oleh PT Borneo Indobara (PT BIB), berlangsung meriah di Angsana Kabupaten Tanah Bumbu.


Dalam sambutannya, Bupati Zairullah menyampaikan rasa syukurnya karena penutupan IFRC ke-20 berjalan dengan lancar dan sukses. Lebih lanjut, beliau menyoroti pentingnya kegiatan ini dalam upaya mengurangi angka kecelakaan kerja. Beliau berharap bahwa kegiatan ini akan meningkatkan pemahaman tim tentang pentingnya penyelamatan dalam situasi darurat.


“Ini adalah landasan penting dalam pelatihan keterampilan tim, sehingga ketika ada situasi darurat, mereka sudah terlatih dan tahu bagaimana menanganinya,” ujar Bupati.


Acara kemudian diakhiri dengan seremoni penyerahan plakat sebagai tanda penghargaan dari pimpinan PT Borneo Indobara kepada Bupati Tanbu, dan sebaliknya, sebagai ungkapan terima kasih atas dukungan mereka.


Selain itu, juara umum IFRC Ke-20 berhak atas hadiah sebesar Rp 150 juta sebagai penghargaan atas prestasi mereka. (Lenka)

0/Post a Comment/Comments