4 Desa di Kabupaten Banjar Diterjang Banjir, 1.506 KK Terdampak

Foto istimewa

Kalseltoday.com, Banjar - Empat desa di Kecamatan Pengaron, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) diterjang banjir akibat curah hujan yang tinggi. Situasi itu mengakibatkan 1.506 kepala keluarga (KK) terdampak bencana hidrometeorologi.


"1.506 KK terendam banjir di empat desa," ucap Camat Pengaron Alipudin, Sabtu (28/1/2023) tulis detikcom.


Alipudin menjelaskan banjir di desa terjadi sejak Kamis malam (26/1). Ada pun empat desa terdampak di Kecamatan Pengaron, yakni Desa Pengaron, Lobang Baru, Benteng dan Desa Lok Tunggul.


"Pengaruh hujan dalam tiga sampai empat hari kemarin, apalagi air kiriman dari gunung," ungkapnya.


Namun Alipudin menegaskan, ketinggian air sejauh ini sudah mulai surut dibanding hari pertama banjir setinggi 1,8 meter.


"Kalau kemarin itu kedalamannya di titik terendah sekitar 180 sentimeter, tapi hari ini sudah mulai turun sekitar 80 sentimeter sampai 30 centimeter," ujarnya.


Menurutnya, keempat desa tersebut selama ini menjadi langganan banjir. Warga setempat disebut sudah punya pengalaman dalam mengantisipasi.


"Memang empat desa ini langganan banjir, jadi masyarakat sudah terbiasa dan mereka sudah antisipasi dengan membuat loteng hampir di setiap rumah," terang Alipudin.


Alipudin menjelaskan, pihak pemerintah desa sampai saat ini belum mendirikan dapur umum atau posko pengungsian lantaran bantuan langsung diserahkan ke rumah warga. Hal ini juga dikarenakan diprediksi akan turun lebih cepat.


"Karena air cepat turun, kami belum mendirikan dapur umum dan posko pengungsian, namun jika hujan turun lagi kami sudah bersiap antisipasi dari sekarang," tandasnya. (Ven)


0/Post a Comment/Comments