Berita

Breaking News

Waka Polres Kotabaru Hadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila


Kotabaru - Waka Polres Kotabaru Kompol Agus Rusdi Sukandar, S.H., S.I.K., M.H menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 di Kantor Bupati Kotabaru, Selasa (01/10/24).

Bertindak sebagai inspektur Upacara, Dandim 1004/Kotabaru. Upacara juga diikuti oleh Unsur Forkopimda Kabupaten Kotabaru. 

Peserta upacara terdiri dari jajaran TNI, Polri, Pemkab Kotabaru serta pelajar dan mahasiswa.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 mengusung tema "Bersama Pancasila Menuju Indonesia Emas 2045"

Kesaktian Pancasila memiliki makna penting, dimana Pancasila menjadi dasar Negara yang tidak boleh diubah oleh siapapun.

Disamping itu, momentum Peringatan Hari Kesaktian Pancasila diharapkan lebih menumbuhkan rasa nasionalisme dan patriotisme sebagai semangat untuk membangun bangsa. (Siti Rahmah)
© Copyright 2022 - Kalsel Today