Kalseltoday.com, Banjarmasin - Caleg DPRD Kota Banjarmasin dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dapil 4 Banjarmasin Selatan Yophi Sabtura bersama Bunda Monna Ketua LMA (Laskar Macan Asia) hadir untuk berbagi sehat dengan masyarakat Mantuil, Banjarmasin Selatan, kota Banjarmasin, Senin (08/12/01/2024).


Dengan metode pengobatan Alternatif/tradisional Dayak yang di mulai sejak jam 9 pagi ini di laksanakan di Jln.Antasan Bondan, RT 02 Mantuil, Sangat Senang terbukti dengan banyaknya Pengunjung Pengobatan tersebut yang di hadiri ratusan masyarakat.


Yophi Sabtura,yang ikut giat dan mengobati warga mengatakan, hal ini di lakukan untuk berbagi sehat dengan masyarakat kurang mampu di daerah Mantuil.


"Tujuan kegiatan kita kali ini, untuk berbagi sehat dengan masyarakat khususnya warga Mantuil, kebetulan saya juga seorang Ahli Terapi pengobatan Tradisional,dan alhamdulillah ini jadi bermanfaat untuk masyarakat." Terang Yophi.


"Juga sebagai Caleg ia siap membantu masyarakat dan apa yang bisa lun bantu atau perbaiki sesuai kemampuan,agar bisa berbagi."tambahnya.


"Intinya masyarakat senang dan ulun (saya) Bahagia".ucapnya.


Ia, juga mengatakan semisal nanti di beri kesempatan oleh Allah menjadi anggota bisa duduk sebagai dewan,apa yang menjadi keinginan dan harapan masyarakat nantinya akan menjadi perpanjangan tangan suara mereka.



"Saya tidak mau mengumbar visi dan misi yang muluk muluk, karena kan kalau tidak terlaksana jatuhnya nanti saya berdusta,jadi misalnya di beri kesempatan oleh Allah ta'ala untuk menjadi dewan terpilih, pintu rumah saya selalu terbuka untuk masyarakat yang ada di daerah Banjarmasin Selatan, untuk setiap permasalahan." Ungkap wanita keturunan Dayak Ma'ayan ini.


Menurutnya lagi, Yophi mengatakan melalui program-program kesehatan yang berkelanjutan, Yophi Sabtura berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan memberikan akses mudah ke layanan kesehatan yang berkualitas dengan berkolaborasi dengan program Pemerintah.


Melalui kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan lembaga kesehatan, Yophi Sabtura bertekad untuk memperjuangkan hak-hak kesehatan bagi masyarakat Mantuil.


Sebagai seorang calon legislator, Yophi Sabtura yakin bahwa kesehatan adalah hak asasi setiap individu, dan kesehatan yang baik adalah fondasi untuk meningkatkan kualitas hidup. 


Oleh karena itu, Yophi Sabtura berkomitmen untuk membuat kebijakan-kebijakan yang mendukung upaya-upaya pencegahan penyakit, peningkatan akses terhadap layanan kesehatan, dan peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.


Terakhir, Yophi Sabtura, berharap warga masyarakat Mantuil Dapil 4 nya agar semakin cerdas untuk memilih Calon Legislatif.


"Dalam artian, tidak menilai dari berapa nilai yang seringkali di berikan oleh calon di saat Pemilu, tetapi setelah terpilih mereka lupa dengan janji janji muluknya saat masa kampanye."


Dengan semangat dan komitmen yang kuat, Caleg Yophi Sabtura siap untuk berbagi sehat dengan masyarakat Mantuil, demi menciptakan lingkungan yang sehat dan sejahtera bagi semua. (@DW).