Banjarmasin - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) bersama Universitas Muhammadiyah Banjarmasin melakukan kolaborasi dalam upaya penurunan angka stunting di Kota Banjarmasin. Kolaborasi ini ditandai dengan penyaluran dana sebesar Rp 87.000.000 untuk mendukung program di Kelurahan Telaga Biru dan Pelambuan Banjarmasin, Senin (15/07/2024).
Acara penyerahan dana ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting, termasuk Kepala BKKBN Kota Banjarmasin, Rektor Universitas Muhammadiyah Banjarmasin, dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan.
Dalam sambutannya, Junior Manager Umum Humas PT Pelindo Sub Regional Kalimantan, Suprayogi Sumarkan, menyatakan harapannya agar bantuan ini dapat signifikan dalam mempercepat penurunan angka stunting di Kota Banjarmasin.
"Saya berharap kolaborasi ini akan memberikan dorongan besar untuk mencapai target nasional penurunan angka stunting sebesar 14 persen," kata Suprayogi Sumarkan.
Selain itu, Kepala BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan, Sofyan, turut mengajak semua pihak terlibat untuk bersama-sama menanggulangi masalah stunting di Kalimantan Selatan.
"Kita perlu berkolaborasi untuk mencapai hasil yang maksimal dalam upaya menurunkan angka stunting di wilayah ini," ujar Sofyan.
Acara tersebut juga menghadirkan sesi pemberian materi langsung tentang intervensi stunting di Kalimantan Selatan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, Hj Raudatul Jannah.
"Pengetahuan yang diberikan dalam acara ini sangat penting untuk mendukung upaya percepatan penurunan angka stunting," ungkap Hj Raudatul Jannah.
Kerjasama antara Pelindo dan Universitas Muhammadiyah Banjarmasin ini diharapkan mampu memberikan kontribusi yang nyata dalam upaya pemerintah daerah untuk mengatasi masalah stunting, khususnya di Kota Banjarmasin dan sekitarnya.***
Berita