Berita

Breaking News

Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polda Kalsel Gelar Lomba Jukung "Baanam"


Banjarmasin - Dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara Ke-78 Polda Kalimantan Selatan menggelar Perlombaan Jukung " Baanam " yang bertempat di Siring Menara Tendean, Jalan Kapt. Tendean Banjarmasin Tengah, Kalimantan Selatan, Kamis (04/07/2024). 


Perlombaan Jukung Baanam ini turut hadir Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto, SH. MH, Ketua DPRD Provinsi Kalsel, H Supian, HK, Sekretaris Daerah (Sekda) Kalsel, Roy Rizali Anwar, jajaran Forkopimda serta Pejabat Utama (PJU) Polda Kalsel. 




Ada sebanyak 32 tim yang berasal dari berbagai Kabupaten/kota di Kalsel untuk beradu kecepatan mengayuh jukung di Hari Bhayangkara Tahun 2024. Setiap tim berjumlah 6 orang dengan sistem gugur. 


"Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto, SH. MH menyampaikan bahwa kegiatan ini masih dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-78 Polda Kalimantan Selatan. 


Jadi, budaya Banjar sangat akrab dengan sungai dan jukung. Karna jukung merupakan alat transportasi masyarakat Banjar. Kota Banjarmasin sangat lekat dengan kota seribu sungai. Ini sesuai arahan Kapolri menekankan agar melaksanakan kegiatan dapat mengedepankan kearifan lokal,"cetusnya.




Ia berharap, dengan melalui perlombaan Jukung ini dapat melahirkan atlit berprestasi dan juga mengharumkan nama Kalimantan Selatan. 


Dengan kegiatan ini kita bisa melahirkan atlit -atlet yang berprestasi di nasional, "ucapnya.


"Ketua DPRD Provinsi Kalsel, H. Supian HK, menyampaikan kita sangat meapresiasi lomba Jukung Baanam oleh Polda Kalsel di Hari Bhayangkara Ke-78  Tahun 2024 ini. 




Menurutnya, kegiatan lomba jukung Baanam ini berarti turut serta upaya melestarikan tradisi Budaya Banjar yang sudah membudaya di Kalimantan Selatan, " pungkas H. Supian HK.


Para pemenang lomba Jukung mendapatkan hadiah uang tunai. Sebagai juara pertama uang 10 juta, juara 2 uang 7.5juta, juara 3 uang 5 juta dan juara ke 4 uang 2,5 juta. ***
© Copyright 2022 - Kalsel Today