Berita

Breaking News

Barisan Muda PAN Gelar Musyawah Daerah

Kalseltoday.com, Banjarmasin  – Musyawarah Daerah DPD Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BM PAN) 2022 ini di gelar di hotel Rattan Inn, Calamus Room di hadiri perwakilan dari DPD Kabupaten dan kota Banjarmasin, Banjarbatu, Barito Kuala, Banjar, Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru. Rabu, (28/12/2022).


Dengan tema"Aktualisasi Peran Pemuda Dalam Kancah Perpololitikan Guna Membangun Banua" 

 

Acara yang di awali kata sambutan dari Hj. Rahmah Muhidin  Ketua Barisan Muda Penegak Amanat Nasional BM PAN.


"Ketua Umum kita ini anak muda juga, yang kita kenal Pasha Ungu dan banyak juga penggemarnya," ujarnya. 


Ia bilang, kegiatan ini sebagai momentum kita mengajak milinal untuk bangkit dan bisa mengembangkan diri,juga hadir Hj.Karmila Muhidin anggota dewan dari fraksi PAN kalsel.


Barisan Muda Penegak Amanad Nasional (BM PAN) senantiasa berusaha menggali sumber nilai dan potensi insan keluarga barisan untuk dimodifikasi di dalam tatanan nilai baku yang kemudian menjadi image diri yang dimana nilai dasar perjuangan. Upaya semacam ini diperlukan dalam memberikan kerangka pikir, paradigma, arti, motivasi serta wawasan perjuangan dan sekaligus memberikan dasar pendorong segala hal yang akan mesti dilakukan untuk mencapai cita  cita,  perjuangan barisan sesuai dengan maksud didirikannya Barisan Muda Penegak Amanad Nasional.



Ketua DPW PAN Kalsel, Haji Muhidin melalui Wakil ketua DPW Kalsel, Afrizal saat membuka acara seminar kepemudaan dan Musyawarah Daerah (Musda) Barisan Milineal (BM) PAN Kalsel juga menyampaikan kata sambutan.


"BM PAN Kalsel ini sebagai ujung tombak dari Partai Amanat Nasional (PAN)," katanya, kegiatan BM PAN Kalsel ini tidak hanya soalnya politik, melainkan semua aspek seperti sosial, keagamaan dan lain-lain. 



"Kita mengajak kaum milineal untuk bisa berkontribusi untuk pembangunan banua dan menggerakkan perekonomian banua," jelasnya. 


Ia juga mengapresiasi, milineal yang ikut dalam seminar kepemudaan ini. "Anak muda Kalsel sangat antusias tadi mengikuti acara seminar kepemudaan, semoga ilmu yang diberikan bisa bermanfaat untuk diri sendiri dan bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,"rutupnya.*@Dwan)

© Copyright 2022 - Kalsel Today