Berita

Breaking News

Sambangi DPP PDI-Perjuangan, Pasangan Cagub dan Wacagub Acil Odah-Rozanie Mantab Maju di Pilkada Kalsel


Jakarta - Pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Hj Raudatul Jannah - H Akhmad Rozanie Himawan Nugraha memenuhi undangan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI - Perjuangan).

Keduanya mengunjungi Kantor DPP PDI Perjuangan di Jalan Diponegoro Nomor 58 Menteng Jakarta Pusat, Jumat, 02 Agustus 2024 sekitar Pukul 16.30 WIB.

Wawancara berlangsung hangat dan diisi berbagai komitmen yang akan dijalankan bersama. Intinya, PDI Perjuangan bakal menerbitkan rekomendasi untuk mendukung Hj Raudatul Jannah dan H Akhmad Rozanie Himawan Nugraha.

Tiket pasangan Acil Odah -  H Rozanie menghadapi pilkada semakin meyakinkan jika PDI Perjuangan menjadi partai keempat yang memberikan dukungan. Total 33 kursi. (Tim)
© Copyright 2022 - Kalsel Today