Berita

Breaking News

Api Berkobar di Komplek Karang Paci Banjarmasin Hanguskan 7 Buah Rumah


Kalseltoday.com, Banjarmasin – Warga Komplek Karang Paci RT 5 RW 2, Kelurahan Karang Mekar, Kota Banjarmasin di buat panik, pasalnya di daerah tersebut telah terjadi kebakaran di kawasan padat penduduk, Minggu (16/10/2022) siang.


Akibat musibah tersebut, api menghanguskan setidaknya 7 buah rumah.


Menurut pengakuan Ahmad Afriadi, selaku ketua PMK Jarwo Komplek Karang Paci di lapangan. Api pertama  kali terlihat sekira pukul 11.50 Wita.


Api begitu cepat berkobar karena kawasan tersebut adalah padat penduduk dan jalan yang sempit," ucap Ahmad.


Ahmad maenambahkan, beberapa kali terdengar suara ledakan yang diduga dari tabung gas tiga kali selama proses pemadaman.


Peronil PMK Jarwo Komplek Karang Paci


Hal tersebut terlihat dari banyak pecahan tabung gas berserakan pasca pemadaman yang terdapat di sebuah rumah yang diketahui asal api pertama kali.


Hendra, salah satu saksi mata dan pemilik rumah terbakar mengatakan, dirinya melihat pertama kali melihat api dari atas samping rumahnya saat hendak keluar rumah dan sontak membuat dirinya kaget.


Tiba-tiba waktu saya keluar, api sudah membesar dari atas rumah sebelah,” katanya.


Tidak banyak harta di dalam rumahnya yang dapat diselamatkan Hendra dan korban lainnya akibat kebakaran tersebut. Hanya berkas-berkas dan sejumlah barang berharga yang bisa korban selamatkan.


“Cuma bisa menyelamatkan berkas dan badan aja lagi,” kata Hendra.


Adapun data korban rumah yang terbakar di himpun dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPPD) Kota Kota Banjarmasin adalah

  • Marsuni 1 KK (5 jiwa) kerusakan 20%
  • Abdul Majid 1 KK (4 Jiwa) kerusakan 40%
  • H Husni 1 KK (5 Jiwa) kerusakan 10%
  • H Abdulah  (Kost Putri) kerusakan 80%
  • H Yusran 2 KK (5 jiwa) keruaakan 80%
  • Abu 1 KK (2 jiwa) kerusakan 80%
  • Maidi 1 KK (4 jiwa) kerusakan 100%


Belum diketahui penyebab pasti terjadinya kebakaran yang menghanguskan 7 buah rumah tersebut.


Saat ini petugas dari kepolisian masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran. (FR)


© Copyright 2022 - Kalsel Today